• banners
  • Home » » Akhir 2012 Major Label Berhenti Rilis CD

    Akhir 2012 Major Label Berhenti Rilis CD

    Written By Unknown on Selasa, 04 September 2012 | 07.23

    Kabar ini tentu saja menghentak kalangan musisi maupun penikmat musik yang menganggap CD sebagai bukti mereka telah melahirkan atau memiliki sebuah debut secara riil.
    Era teknologi digital yang serba file dewasa ini memang nyaris tak terbendung lagi menghantam sendi-sendi kehidupan karya fisik. Sejumlah toko kaset dan CD gulung tikar secara massal, bahkan tercatat ratusan perusahaan rekaman Indonesia bangkrut perlahan terhitung sejak era internet menguasai seluruh belahan dunia, termasuk Indonesia.

    Kabar mengejutkan ini dilansir oleh situs  slide-line.com yang melaporkan bahwa mayor label, setidaknya pada akhir 2012 ( atau lebih cepat lagi), akan menghentikan produksi fisik ( kaset dan CD ) dan berniat berkonsentrasi pada produk digital. Namun demikian,  secara khusus CD masih tetap di produksi dalam jumlah terbatas,  itupun hanya dirilis pada toko online seperti Amazon.  Karya digital yang diproduksi, nantinya akan dijual dalam versi download/streaming di toko-toko online seperti Itunes dan layanan terkait.

    Bernard Van Isacker, chief editor slide-line.com dalam sebuah laporan pada bulan Juni 2011 mengatakan,
    “ Kemungkinan 5 tahun ke depan CD biasa tidak akan ada lagi, kecuali mereka membuat sejumlah inovasi dan nilai tambah, seperti desain yang bagus maupun gadget bonus tambahan. Namun tetap saja dua tahun ke depan download akan menggantikan CD. “

    Bagi orang-orang yang berada di lingkaran bisnis terkait, kabar diatas tentu bukan suatu hal yang baru, namun demikian pihak Sony, Universal maupun EMI hampir semua dari mereka menolak berkomentar secara resmi tentang desas desus ini.

    So, ikhlaskah anda jika produk CD Audio tak ada lagi di muka bumi ?
    Share this article :

    Posting Komentar

     
    Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
    Copyright © 2011. CEREAL GLOVE - All Rights Reserved
    Template Created by Creating Website Published by Mas Template
    Proudly powered by Blogger